Indonesia Macintosh Society
Mendaftar
Advertisement
Gathering17

Indonesia Macintosh Society, atau lebih dikenal dengan nama id-mac, adalah salah satu komunitas Mac yang exist di Indonesia. Didirikan kembali oleh Adrian Ariatin pada tanggal 20 May 2001 di Yahoo Groups, id-mac sekarang sudah memiliki lebih dari 1900 member dan lebih dari 59000 email posting di milisnya. Kegiatan rutin yang diadakan banyak mengundang para antusias Mac dari Jakarta, Bandung dan sekitarnya.

id-mac adalah sebuah organisasi independen yang kegiatannya sepenuhnya dijalankan oleh sukarelawan. Dengan banyaknya partner yang mendukung keberadaan komunitas ini, id-mac pun dapat memberikan banyak layanan dan keuntungan bagi membernya. Adalah sebuah komitmen dari id-mac untuk memajukan seluruh anggotanya bersama dengan berbagi pengetahuan dan ilmu mengenai Macintosh, Apple dan teknologi terkini.

Berbagi ilmu

Inti dari id-mac adalah satu: berbagi ilmu. Hal ini diwujudkan dengan berbagai macam cara. Yang paling populer adalah dengan melalui mailing list, yang bisa dilihat disini. Cara lain yang populer adalah melalui Wiki, dimana informasi dapat diakses oleh rekan-rekan yang tidak ikutan milis id-mac.

Mac OS, dengan release terakhir Mac OS X 10.4 a.k.a Tiger adalah sistim operasi komputer termudah, terbaik dan tercanggih yang sekarang tersedia. Akan tetapi, bagaimanakah cara agar anda dapat menggunakannya secara efisien? Internet adalah tempat yang baik untuk mencari informasi, tapi anda harus tahu dimana anda bisa memperoleh informasi tersebut. Dengan adanya id-mac, anda dapat menemukan dan berbagi ilmu yang penting bagi anda, jauh lebih nyaman dan interaktif dibandingkan dengan mencari sendiri di web. Terlebih lagi, anda dapat bertemu dengan teman-teman baru, dan mungkin, ketemu jodoh anda disini!

Meetings and Events

id-mac menyelenggarakan gathering besar setiap tiga bulan sekali. Tujuan dari gathering besar tersebut adalah untuk wadah sosialisasi dan pengenalan antar member id-mac. Setiap bulannya, atau bahkan setiap minggunya (tergantung anda berada di kota mana), ada meeting reguler yang selalu diselenggarakan secara rutin. Meeting reguler ini mencakup berkenalan dengan Mac users di daerah anda, sampai dengan pelatihan rutin Macintosh kepada khalayak umum.

Jakarta ( iBox Puri Imperium, Kuningan )

Venue:

iBox Puri Imperium

Puri Imperium Office Plaza

Jl. Kuningan Madya, Belakang Menara Imperium Kuningan

Peta bisa dilihat di http://www.ibox.co.id/map.html

Time & Rundown:

Setiap Sabtu, minggu pertama setiap bulan kecuali Januari

Jam 11:00 - 14:00

Jadwal Training:

Training yang diselenggarakan oleh id-mac adalah gratis, tidak dipungut bayaran apapun dan terbuka untuk semua orang untuk ikutan. Buruan ajak teman-teman anda umtuk ikutan, siapa tahu teracun dengan Mac. Berikut ini adalah jadwal dan materi training untuk bulan-bulan berikut:

  • 4 November 2006: Video Production dengan Mac OS X. Dari iMovie ke iDVD.
  • 2 Desember 2006: Topik belum ditentukan

Bandung ( Ohlala Café Plaza Dago, Dago )

Setiap sabtu, minggu ketiga setiap bulan

Jam: 17:00 – 19:00

Meeting coordinator: Fatra Nugraha (fatranugraha at gmail dot com)



Galeri Kegiatan

Tahun 2001

Tahun 2003

Tahun 2004

Tahun 2005

Tahun 2006

Advertisement